Thursday, February 17, 2022

Ruqyah Jin Keturunan Buat Emosi Tinggi, Hampir Bunuh Kakak

 

Palembang - Seorang hamba Allah berkomunikasi untuk meruqyah adiknya, yg mengalami kesurupan, setelah mengatur waktu, Selasa 2 Juni 2015, aku bersama roqi (peruqyah) temanku, menapaki rumah marqi (org yg diruqyah), sebut saja namanya pelangi.


Pelangi baru berusia sekitar 14 tahun, dia bercerita di hari sebelum bertemu kami, dirinya mengalami kesurupan, dirinya juga emosian, saat cek-cok dg kakaknya, dan mengaku sempat mengambil gunting dan pisau untuk membunuh kakaknya, namun niat buruknya (yg kemungkinan dikendalikan jin) bisa dilawannya.


"Rasa itu datang begitu saja, emosi saya meledak-ledak, selesai ribut itu, saya berkaca saya melihat wajah saya memerah dan tiba-tiba saya tertawa sendiri,lalu saya istighfar dan lari dari kaca," tutur Pelangi.


Setelah kami mendengar kisah singkatnya, dan hasil konsultasi dan analisa diketahui pelangi terindikasi di dalam dirinya dimasuki jin keturunan yg diberikan kakek buyut/leluhurnya dulu. Kemungkinan Jin inilah yang membuat emosi tinggi, tempramen dan membuatnya, malah berdasarkan cerita ibunya, Pelangi terlihat ogah-ogahan ibadah sholat maghrib dan selalu ingin tidur saat maghrib.


Setelah sama2 berwudhu, lalu proses mengajarkan pembuatan air ruqyah dan diminumkan ke marqi, selanjutnya kuminta pelangi duduk menghadap kiblat, sambil kuminta menutup mata dan hanya mendengarkan suaraku.


Belumlah aku membaca ayat2 mukodimah ruqyah, aku hanya membaca ta'awudz do'a perlindungan, dan intruksi kepada jin dalam tubuhnya untuk keluar. Dengan beberapa kali kubentak, jin dalam tubuh pelangi terkejut seperti tidak terima.


"Keluar ! Keluar dari tubuh ini!" Bentakku.

"Heeeh ! ... heeeh !! " ucapnya.


Kubaca lagi do'a perlindungan dg volume suara sedang, kepalanya mulai bergerak2 kekiri dan kanan.


Kulanjutkan lagi membaca ayat-ayat ruqyah standar, al baqoroh 102, al hasyr dll ... tubuh pelangi lemas, dan harus direbahkan.


Kuulangi lagi membacakan do'a perlindungan dan ayat2 ruqyah yg kuhafal, dia bereaksi lagi,kini jin ditubuh pelangi memberontak, sehingga harus dipegang ibu dan temanku.


"panas !" Katanya.


Sembari kubacakan ayat ruqyah, dan sedikit dialog singkat untuk mengetahui alasan jin masuk tubuh pelangi.


"Dari mana kamu ?" Tanyaku.

"Dari neneknya !" Jawabnya.


"Untuk apa masuk tubuh ini ?" Tanyaku lagi.

"Untuk menjaganya," Ucapnya.


Jin mengaku dia bersama temannya jin lain bersarang di badan anak itu dan menyebabkan emosi tinggi,tempramen sampai mempengaruhi untuk memunuh kakaknya sendiri.


(Ucapan jin tidak bisa dipercaya 100 persen jadi jangan terlalu dipercaya ya).


Lalu ku menginstruksikan jin secara ikhlas keluar dari tubuh marqi, dan berjanji tidak masuk lagi. Setelah keluar lewat muntah, jin satu lagi yg tidak mau ikut keluar bareng jin pertama, lalu kutepuk ubun-ubun Pelangi, lalu ...


Tiba-tiba ... pelangi menegakkan tubuhnya yang posisinya terlihat membungkuk.


"He he he he he .." tawanya seperti nenek-nenek seraya membungkukkan badannya.


Jin yang mengaku Nenek itu udah tiga bulan mengganggu anak itu dan tinggal di rumah tepatnya di ruang tamu.


"Tinggal saya (di dalam tubuh pelangi)," katanya.


Jin neneek mengungkapkan, diRumah pelangi dihuni delapan jin.


Lalu dilakukan ruqyah rumah, dengan harapan kepada Allah jin-jin dalam rumah ini tidak lagi mengganggu manusia dan keluar dari rumah. Kuminta bantuan temanku roqi lain,membuat air ruqyah dan meruqyah rumahnya.


Setelah itu, jin nenek itupun dibimbing bersyahadat dan diinstruksikan tidak lagi masuk ke tubuh marqi dan manusia di muka bumi ini.


"Assalamu'alaikum ..." ucap nenek , yg akhirnya keluar lewat muntah (Allahu a'lam).


Alhamdulillah ... pelangi dan ibunya tersenyum, kami berikan sedikit tazkiah, dan advis.


"Udah agak enakan badan saya" kata pelangi, terlihat wajahnya lebih cerah dan sumringah.


Alhamdulillah, hari ini bisa menolong saudara se iman,lepas dari kezaliman jin, yang membuat psikologis,sifat,sikap negatif.


Hikmah :


- jaga emosi ! Jangan sampai berlebihan ! Karena bisa menjadi pintu jin masuk tubuh.


- selalu membaca do'a perlindungan, ayat kursyi dll agar tidak mudah diganggu jin.


- sholat (memang kewajiban) dan baca qur'an serta ibadah sunnah lain, memang ini nasihat sepele dan biasa, tapi dg kedua ini membuat benteng.



Wallahu a'lam bi showab...

(Roqi - abu shafa linjawi - palembang)